OPTIMALKAN WEBSITE SEKOLAH



Semakin hari semakin disadari oleh banyak pengelola sekolah bahwa mereka sesungguhnya memiliki sarana publikasi dan sosialisasi yang ampuh yaitu website dan medsos. Website sekolah seyogyanya memang tidak hanya berisi identitas sekolah, alamat disertai peta lokasi, serta jadwal penerimaan peserta didik baru saja.  Laman sekolah tersebut dapat dioptimalkan untuk tujuan mengenalkan keunggulan sekolah dan berbagi info pendidikan kepada khalayak.

Kini untuk ekspos prestasi sekolah tidak perlu harus berharap-harap kehadiran awak media yang mau datang meliput ke sekolah. Sebab di era digitalisasi ini semua pihak bisa melakukan ekspos sendiri. Bukankah setiap institusi, bahkan setiap pribadi, telah memiliki stasiun siaran televisi sendiri yang bernama Youtube? Bukankah kita sekarang bisa bikin penerbitan sendiri, dapat mempublish segala hal ke publik dengan hanya sekali klik? Inilah  dahsyatnya era teknologi infomasi.

Kesadaran tersebut juga merambat ke SMPN5 Surabaya. Lalu mereka menyiapkan SDM yang siap menjadi konten kreatornya. Jajaran dewan guru pun bersemangat mengikuti workshop jurnalistik terampil menulis di era medsos, Sabtu kemarin. 

Bersyukur saya dan Pak Sukemi, berkesempatan sharing pengamalan dan turut larut belajar bersama dengan para cikgu yang dedikatif itu. Bulan sebelumnya kami juga sempat diminta urun rembug dalam forum yang sama, guna mengaktifkan website sekolah di sekolah alam SAIM.sch Surabaya dan Sekolah Islam Al Akbar Mojokerto.

Tentu saya harus segera sadar diri.  Peserta workshop itu bukan hendak disiapkan menjadi wartawan beneran. Maka saya harus memodifikasi agar proses belajar menjadi kontekstual dan aplikatif. Karena para Cikgu nantinya akan menjadi pemasok berita dan info yang akan diunggah di laman sekolah. Atau boleh jadi pelatihan menulis ini akan bermanfaat bagi mereka untuk mengisi konten bisnis online, minimal dapat membuat status yang apik dan bergizi di FB atau IG, supaya  tidak cuma menampilkan foto-foto selfie melulu.

Melalui praktik simulasi menulis berita segera ketahuan tenyata banyak infomasi menarik dan layak diberitakan. Hanya saja selama ini mereka belum menyadari dan belum tahu bagaimana cara mendiskripsikan dapat bentuk berita atau konten yang informatif dan mengundang minat baca.

Umpamanya, di saat ramainya virus Corona, sekolah ini mengantisipasi dengan memproduksi  minuman herbal yang mengandung empon-empon lalu diberi nama keren “Anchor”. Ya, itu akronim dari minuman anticorona. Begitu ditawarkan kepada warga sekolah sambutan mereka luar biasa.

SMPN5 juga termasuk adalah satu dari sekolah inklusi di Surabaya. Setidaknya ada 58 anak berkebutuhan khusus yang bersekolah di sini. Tentu proses pembelajarannya layak diekspos guna memberi informasi inspiratif bagaimana pengalaman riel pendidikan inklusi di lapangan.

Pelaksanaan sekolah adiwiyata, nol sampah, dan green school di SMPN5 juga patut diacungi jempol.  Kiranya itu sebagian info ini layak dikabarkan kepada khalayak melalui website sekolah maupun lewat status medsos pribadi para cikgu. Saya percaya, konten-konten positif akan dapat mengimbangi atau setidaknya memberi angin segar di tengah sesaknya kabar hoax dan cuapan kebencian saat ini.

adrionomatabaru.blogspot.com

Previous
Next Post »

2 comments

Write comments
Amouy
AUTHOR
March 19, 2020 at 10:42 PM delete

Website paling ternama dan paling terpercaya di Asia
Sistem pelayanan 24 Jam Non-Stop bersama dengan CS Berpengalaman respon tercepat
Memiliki 9 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker / domino
Link Alternatif :
arena-domino.club
arena-domino.vip
100% Memuaskan ^-^

Reply
avatar
cherryblossom
AUTHOR
March 22, 2020 at 10:27 PM delete

Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
dimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

Reply
avatar