AGAR TEH BERKHASIAT MAKSIMAL, BEGINI CARA MENYEDUNYA




Banyak orang tahu bahwa teh adalah minuman menyehatkan. Yang belum banyak diketahui adalah: untuk mendapatkan khasiat maksimal dari daun teh ternyata ada prasyaratnya. Apa itu?

Beruntung saya bersama rombongan dari DPP Inkindo Jatim berkesempatan mendapat penjelasan langsung dari Bapak Ir. Purwanto WP, Pimpinan Kebun PT Candi Loka, selaku pengelola Agro Wisata Perkebunan Teh Jamus, Girikerto, Sine, Kab. Ngawi.

“Seyogyanya minum teh itu tidak sekadar minum teh yang nikmat rasanya. Sebaiknya juga akan membawa efek sehat bagi tubuh,” katanya sambil mempersilakan kami menyeruput wellcome drink. Teh hijau rasa kopi khas produk Jamus.

Dikatakan, dengan penyeduan yang benar, minuman teh dapat membawa efek menyehatkan badan. Tentu saja tidak secara langsung cespleng. Rutinkan minum setiap hari (satu atau dua gelas), sekitar dua pekan efeknya akan signifikan.

Ada dua cara dalam menyiapkan hidangan teh: konvensional dan ritual. Cara konvensional ya disedu lalu diberi gula dan disuguhkan. Selesai. Sedang cara ritual ada tahapan-tahapannya, yang lazim disebut dengan rumus 3-6-9. Dan cara yang terakhir ini yang recommended.

Pertama, ambil 15 atau 20 jarum teh lalu masukkan ke cangkir atau teko kecil. Lalu tuangkan sedikit air panas. “Pucuk teh kering itu dalam kondisi tidur atau dormant, maka perlu dibangunkan dengan cara menyiram air panas termos 90 derajat celcius,” katanya. Diamkan sekitar 20 detik lalu buang airnya.

Tahap pertama, tuangi teh tadi yang sudah bangun tadi dengan air panas 50 cc. Lalu diamkan selama 3 menit  kemudian disaring. Seduan pertama ini disebut mata ikan. Silakan diminum, karena teh yang tersaji saat itu tengah mengeluarkan vitamin A, D, K, C, dan E. “Sambil menunggu panasnya menurun, sebelum diminum, ciumlah aroma uapnya pelan-pelan. Itu sudah dapat menyegarkan badan,” tambahnya.

Tahap kedua, sedu lagi 50 cc air panas ke atas pucuk teh. Diamkan selama 6 menit lalu saring. Ini disebut seduan relaksasi. Silakan diminum karena air teh tengah mengeluarkan mineral yang sangat bagus untuk relaksasi.

Tahap ketiga, tuangkan kembali 50 cc air panas. Kali ini diamkan 9 menit. Seduan terakhir ini sangat mujarab untuk pengobatan karena teh tengah mengeluarkan kandungan antioksidannya.

Itulah rumus 3-6-9 ala Pak Purwanto. “Angka ini dianggap angka hoki bagi orang Cina,” katanya seraya tertawa. Cara sedu ritual ini bisa diterapkan untuk jenis white tea, green tea, black teh, maupun oolong tea.

Tapi satu hal yang musti diingatkan lagi. Bahwa minum teh yang sehat hendaklah tidak pakai gula. Bahkan juga disarankan tidak menambahkan madu.

“Dalam teh itu terdapat zat tatin. Bila tatin dicampur dengan gula memang akan menghasilkan kesan enak, disedu rasanya jadi enak. Tetapi, efek menyehatkannya jadi hilang,” katanya mengingatkan.

Tetapi pada akhirnya semua berpulang kepada selera masing-masing. Suka-suka bagaimana dia menyedu teh. Sebenarnya, disedu dengan cara apapun, asal dinikmati berduaan, pasti akan nikmat sekali  hehehe....

adrionomatabaru.blogspot.com

foto kebun teh dari travelspromo.com


Previous
Next Post »

1 comments:

Write comments
Amouy
AUTHOR
March 19, 2020 at 10:42 PM delete

Website paling ternama dan paling terpercaya di Asia
Sistem pelayanan 24 Jam Non-Stop bersama dengan CS Berpengalaman respon tercepat
Memiliki 9 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker / domino
Link Alternatif :
arena-domino.club
arena-domino.vip
100% Memuaskan ^-^

Reply
avatar