Politeknik Negeri Banyuwangi (Poliwangi) kini telah eksis di bumi Banyuwangi. Keberadaannya kian diminati. Bahkan Poliwangi bakal menambah beberapa program studi dan jurusan baru sehingga student body kampus ini bakal membesar lagi.
Perkembangan ini patut disyukuri, mengingat Poliwangi tidak instan jadi. Butuh proses berliku selama 15 tahun untuk menjadi seperti sekarang ini. Apalagi saat lahir, kampus di Labanasem Kabat ini tidak langsung berstatus perguruan tinggi negeri. Bermula dari politeknik swasta yang dipandang dengan sebelah mata. Sampai sempat dibully sebagai kampus PPP, Paran-paran Padang, alias tidak ada apa-apanya. Bahkan istilah “politeknik” saja waktu itu masih terdengar asing di telinga sebagian besar warga.
Maka butuh perjuangan serius dari para perintis dan pengelola untuk membangun kepercayaan publik. Pada awal berdiri tidak mudah menggaet mahasiswa baru. Perlu jemput bola ke sekolah, merangkul tetangga dan kolega, memberi keringanan uang kuliah, hingga iming-iming beasiswa. Apalagi ruang belajar masih di gedung Sasana Wiyata, Cungking, Mojoroto. Untuk kuliah praktik masih mendompleng ke laboratorium milik SMKN 1 Glagah dan SMKN 1 Giri.
Kiranya butuh didampingi tiga bupati untuk menghadirkannya. Poliwangi dirintis sejak 2003 di era Bupati Samsul Hadi. Lalu dikawal Bupati Ratna Ani Lestari di sepanjang kepemimpinannya. Akhirnya sukses menjadi politeknik negeri pada 2013 di masa Bupati Abdullah Azwar Anas.
Semua proses panjang itu perlu dicatat agar senantiasa diingat. Pengabdian para pendahulu perlu diabadikan. Semangat, etos kerja, dan nilai-nilai luhur yang telah mereka wariskan perlu diteladani generasi penerusnya agar Poliwangi kian semerbak mewangi. Dan kehadiran buku ini merupakan salah satu jembatan untuk mewujudkan harapan itu.
Saya bersama Cak Sukemi dan Rusdi Rusdi turut bergembira karena dapat turut membidani lahirnya buku tersebut, Sedang cover dan layoutnya digarap oleh tangan terampil Pak Guru Condro dan mbak Rini Sulistyo. (*)
adrionomatabaru.blogspot.com
Sign up here with your email
EmoticonEmoticon